Sebuah pesawat helikopter milik TNI angkatan darat, jenis Bolkow NBO 105, jatuh hari ini Senin (8/6) pukul 14.05 tadi di kawasan Rawa Beber, Desa Situhiang, Pagelaran, Cianjur Selatan, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.
AIPTU Setiawan dari Polres Cianjur, membernarkan kejadian ini, dan mengatakan Polres Cianjur telah mengirimkan tim evakuasi ke lokasi kecelakaan, dipimpin langsung oleh Kapolres Cianjur Ajun Komisaris Polisi Rahmat Hidayat.
Untuk sementara dikabarkan 2 tewas, 2 luka berat, dan 1 luka ringan. Semua penumpang, diperkirakan adalah anggota prajurit TNI angkatan darat.
Menurut pengamatan penerbangan bahwa helikopter ini di produksi oleh IPTN waktu itu dan beroperasi pada tahun 1980 dan dianggap masih layak terbang, adapun penyebab kecelakaan masih belum jelas apakah karena cuaca buruk atau ada sebab-sebab lain
adapun nama-nama korban helikopter Bolkow tersebut :
Korban Tewas:
1. Kolonel Ricky Samuel
2. Kapten Agus
Korban Luka
1. Letna Satu Hadi (Pilot)
2. Letnan Satu Sasongko (Copilot).
Sumber : MetroTV dan Tempointeraktif.com
0 comments:
Posting Komentar